FORUM
Kami mengundang Anda untuk bergabung dalam kegiatan Forum Konsolidasi yang dilaksanakan dua bulan sekali. Acara ini akan diisi dengan musyawarah mengenai isu terkini, pembahasan progres revitalisasi, dan diakhiri dengan menikmati hidangan ikan nila dan lele yang lezat. Kegiatan ini bersifat kekeluargaan dan gratis, jadi jangan lewatkan kesempatan untuk berpartisipasi dan berbagi ide. Untuk informasi lebih lanjut, jadwal, dan pendaftaran, silakan hubungi kontak resmi kami. Ayo, mari bersama-sama membangun dan memperkuat komunitas kita.
Jadwal/Agenda Kegiatan
POKMASWAS PADAS GEMPRAH 2024 - 2025
Januari : Pemasangan Papan Penunjuk Arah & Bersih Sampah Sungai
Februari : Pengenalan Padas Gemprah melalui Konten Medsos
Maret : Camping di Kawasan Padas Gemprah
April : Pembuatan/Perbaikan Jalan Setapak menuju Sungai
Mei : Pembukaan Rekening Open Donasi melalui QRIS
Juni : Bersih Sungai Kawasan Padas Gemprah
Juli : Penanaman 25 Pohon Bambu & Tebar Benih Ikan
Agustus : Pembuatan 9 Kursi & Tebar Benih Ikan
September: Tebar Benih Ikan & Penanaman Rumput Jepang
Oktober : Penyelesaian Saung Watu Kodok dan Pembuatan Papan Selamat Datang
November : Tebar Benih Udang Sungai, Open Donasi Pengadaan WC Umum
Desember: Konsolidasi Tahap II Makan Ikan Nila & Lele. Pembahasan Program Kerja Periode 2025-2026
Progres Penyediaan Fasilitas yang dilakukan oleh POKMASWAS PADAS GEMPRAH
LIPUTAN MEDIA
KAMI JUGA BERUPAYA UNTUK MENGGALANG DONASI ONLINE MELALUI LINK
Sedekah Revitalisasi Total 55 KK Berjuang Selamatkan Sungai. Jika bukan sekarang,sungai bisa saja rusak. Mari wujudkan harapan lingkungan sungai pulih kembali !. Bantu Donasi dengan klik https://kitabisa.com/campaign/revitalisasibersihkansungai?utm_source=socialsharing_donor_android_774ce37c8ddf4e89924bed654fd3170c&utm_medium=CampaignPage_nativeshare&utm_campaign=Campaign
(Kadaluarsa 7 Desember 2024)